Sensor sidik jari tak dipungkiri sebagai salah satu fitur yang akan trend di 2016. Tidak heran, jika fitur ini kemudian makin banyak diadopsi oleh vendor smartphone berbasis OS Android dari berbagai merek, terutama yang berbasis di Cina.

Semua berniat untuk menggabungkan sensor sidik jari ke dalam smartphone jagoan mereka. Dan smartphone dengan fitur sensor sidik jari yang dijual di pasaran masih relatif mahal hingga saat ini.

Kini sebuah kabar menggembirakan datang dari beberapa sumber industri di Cina, yang mengatakan bahwa di 2016 kemungkinan besar harga smartphone yang dibekali sensor sidik jari akan lebih murah. Seperti dilansir dari Digitimes, (13/1/2015), sebenarnya harga sensor sidik jari mulai jatuh sejak akhir 2015 lalu, yakni rata-rata merosot 30%. Dan diperkirakan akan anjlok lebih jatuh lagi pada tahun 2016, karena makin ketatnya persaingan di pasar global.

Harga sensor sidik jari akan cenderung turun lagi hingga 40% pada tahun 2016, dimana hanya akan dihargai di bawah USD $3 (Rp.42 ribuan) per-unit sensor. Harga ini sudah benar-benar anjlok dari sebelumnya USD $5 (Rp.70 ribuan) per-unit sensor di akhir 2015.

Saat ini tercatat ada lebih dari 20 perusahaan di seluruh dunia yang terlibat dalam pengembangan dan produksi sensor sidik jari. Penurunan harga sensor sidik jari jelas bisa mengurangi persaingan sengit antar produsen tersebut. Selain itu, penurunan harga sensor sidik jari tentu akan mempercepat adopsi fitur tersebut ke lebih banyak smartphone dan perangkat cerdas, karena harganya menjadi jauh lebih terjangkau.



salam
team DCDISTROONLINE

Posting Komentar

 
Top